BAGAIMANA SIKAP KITA KETIKA ORANG TUA MEREMEHKAN KEWAJIBAN?
?? BAGAIMANA SIKAP KITA KETIKA ORANG TUA MEREMEHKAN KEWAJIBAN?
Syaikh Abdul Aziz bin Abdillah bin Baaz rahimahullah
Pertanyaan :
Apa bila orang tua meninggalkan shalat shubuh, apakah dia harus memboikotnya?
Jawaban :
Hendaknya ia menasehatinya, mengajaknya kepada kebaikan. Orang tua itu tidaklah sama dengan selainnya, sampai sekalipun kalau dia kafir kufur akbar, yang di bawah ini lebih besar dari pada yang ini. Orangtua memiliki hak sehingga Allah Taala berfirman :
وَإِن جَاهَدَاكَ عَلى أَن تُشْرِكَ بِي مَا لَيْسَ لَكَ بِهِ عِلْمٌ فَلَا تُطِعْهُمَا وَصَاحِبْهُمَا فِي الدُّنْيَا مَعْرُوفا
“Dan sekalipun keduanya memaksamu untuk berbuat syirik kepada Aku, maka jangan engkau taati keduanya. Dan pergaulilah keduanya di dunia dengan baik.”
(QS. Luqman : 15.)
Maka Allah memerintahkan untuk memperlakukan keduanya dengan baik, sekalipun keduanya memaksa sang anak untuk berbuat syirik.
Kesimpulannya, sesungguhnya ayah dan ibu keduanya memiliki hak untuk di sambung, engkau harus berbuat baik kepada mereka, berlaku lembut kepada mereka, walaupun mereka di atas perbuatan maksiat dan kekufuran.
Akan tetapi mereka tidak boleh ditaati dalam kekufurannya, hanya saja ketaatan itu dalam hal yang baik.
Akan tetapi engkau harus berbuat baik kepada keduanya berlaku lembut, engkau mengajak keduanya ke jalan Allah, engkau harus bersabar menghadapi keduanya.
Apabila dia tidak mengerjakan shalat subuh berjamaah, hendaknya engkau menasehatinya, engkau mengatakan kepadanya :
Shalatlah dengan berjamaah! Dengan kalimat yang baik dengan cara yang bagus, engkau menakut-nakutinya dengan ancaman Allah.
Sekalipun itu orang tuamu, janganlah engkau malu dan
janganlah engkau merasa rendah diri, untuk mengatakan kepadanya :
“Wahai bapakku ini demikian demikian, wahai bapakku sesungguhnya wajib atas dirimu demikian dan demikian. Semoga engkau mendapatkan kebaikan Insya Allah, maka bersegeralah untuk shalat berjamaah, dan jangan menggampangkan-gampangkan.”
Engkau terus menasehati dia.
https://binbaz.org.sa
#keluarga #orang_tua #kewajiban #shalat #nasehat
⏩|| Grup Whatsap Ma’had Ar-Ridhwan Poso
https://chat.whatsapp.com/LvxYA0vfx1XAnTzRunZStO
?||_Join chanel telegram
http://telegram.me/ahlussunnahposo