NASEHAT BUAT YANG BANYAK MENGELUHKAN SUSAHNYA PENGHIDUPANNYA..
🍃🌻 NASEHAT BUAT YANG BANYAK MENGELUHKAN SUSAHNYA PENGHIDUPANNYA..
Dari Ghassan bin Mufadhdhal berkata : Sebagian sahabat kami dari orang-orang Bashrah menyampaikan kepadaku :
Bahwasanya ada seorang laki-laki yang datang menemui Yunus bin ‘Ubaid, lalu dia mengeluhkan hidupnya yang susah sempit dan dia mengeluhkan kesedihannya karena sebab itu.
Maka Beliau berkata kepada laki-laki tadi :
Maukah kamu, kalau matamu ini yang engkau pakai untuk melihat itu dijual dengan harga seratus ribu?
Dia menjawab : Tidak.
Yunus berkata lagi : Maukah kamu, pendengaranmu yang kau pakai untuk mendengar ini dihargai seratus ribu?
Maka dia menjawab : Tidak.
Beliau berkata kembali : Dan hatimu yang engkau pakai untuk berfikir, maukah kamu dibayar seratus ribu?
Dia menjawab : Tidak.
Beliau mengatakan : Dan kedua tanganmu, maukah kamu keduanya dijual dihargai seratus ribu? Dia menjawab : Tidak.
Dan kedua kakimu? Lalu beliau mengingatkan kepadanya akan nikmat-nikmat Allah Azza wa Jalla.
Lalu Yunus menghadap kepada orang ini dan mengatakan : Saya melihat engkau memiliki ratusan ribu kekayaan. Dalam keadaan engkau masih mengeluhkan hajatmu?”
📑 Shifat Ash-Shafwah 659
⏩|| Grup Whatsap Ma’had Ar-Ridhwan Poso
💽||_Join chanel telegram
http://telegram.me/ahlussunnahposo